Rp 100.000
Penerbit : Maktabah Darus-Sunnah
Tebal : 518 halaman
Ukuran : 14×21 cm
Harga : 100.000
“Ikhtiar menyusun Ensiklopedi Religi ini, patut didukung dan dipuji. Ini kerja besar dengan manfaat luas. Ketika umat Islam membaca literatur agama, akan dijumpai banyak kata dan ungkapan yang belum tentu maknanya seluruhnya dijelaskan. Di sinilah fungsi Ensiklopedi Religi menjelaskannya,”
—Taufiq Ismail, AG, Budayawan dan Penyair Religius Indonesia terkemuka Berawal dari sebuah pertanyaan sang cucu kepada kakeknya, “Eyang, memangnya kata “almari”, “gapura”, dan “kursi” itu berasal dari bahasa Arab, ya?!”, muncullah gagasan menyusun buku ini. Kata-kata yang ditanyakan sang cucu masuk dalam kategori kata-kata serapan asing dalam bahasa Indonesia yang berasal dari bahasa Arab. Selain menjelaskan asal katanya, penyusun juga menyampaikan ragam informasi terkait dengan setiap kata yang dijelaskan. Sehingga kita bisa memahami makna teks dan konteks setiap lema. “Setelah membaca buku ini, kami berkesimpulan bahwa buku ini perlu dibaca,”
—Prof. Dr. KH Ali Mustafa Yaqub, MA, Khadimah Darus-Sunnah – International Institute For Hadith Sciences dan Imam Besar Masjid Istiqlal, Jakarta.