Rp 15.000
Penulis : Af. Abian I’tisham Billah F.
Penerbit : Maktabah Darus-Sunnah
Tebal : 88 halaman
Ukuran : 14×10 cm
Secara konten, buku ini mengangkat tema-tema yang berkaitan dengan problematika anak zaman now, seperti masalah pacaran, kebiasaan nongkrong, dan lain sebagainya. Selanjutnya penulis menghidangkan ayat al-Quran dan Hadis beserta penjelasannya. Pada setiap akhir bab, tidak lupa penulis menyajikan renungan dan motivasi bagi pembaca. Sehingga buku ini tidak terkesan hanya menghakimi problem-problem anak zaman now, tetapi juga menawarkan arahan dan jalan keluar dari permasalahan. Setelah melihat betapa beratnya konten yang diusung serta tata bahasa yang renyah dari buku ini, hampir-hampir sulit dipercaya bahwa buku ini ditulis oleh seorang santri yang baru berumur tiga belas tahun. Pada akhirnya, semoga buku ini bermanfaat dan selamat membaca!